Cara Mudah Memulai Bisnis Online

Semakin menipisnya lapangan pekerjaan semakin banyak orang yang akhirnya menganggur begitu saja. Sebenarnya mencari lapangan pekerjaan itu sebuah hal yang mudah, akan tetapi persaingan di dunia kerja sangatlah tinggi.Ini dikarenakan para pelamar pekerjaan merupakan tenaga tenaga yang ahli semua. Sehingga, orang orang yang hanya mampu lulus di tingkat SMA akan tergeser yang lulus di tingkat S2.Itu merupakan suatu problematika yang sangat sulit dipecahkan. Orang orang akhirnya mencari jalan yang baru untuk mendapatkan suatu pekerjaan yang digunakan untuk memenuhi kehidupan keluarga.

Semakin pesatnya di dunia online,semakin banyak hal hal yang kita temui. Kita bisa mendapatkan uang dari Internet.Kita bisa mendapatkan uang dari usaha kita di dunia online.Sebenarnya uang itu mudah dicari, apalagi dengan memanfaatkan perkembangan pada jaman sekarang.Hingga hingga uang bisa kita cetak tiap hari.Saking mudahnya,kita bisa mencari uang hanya beberapa detik.

Mencari uang dari internet itu sebenarnya mudah, namun anda tentunya membutuhkan Modal. Modal itu bisa berupa Tenaga atau Uang.Contoh dari modal Tenaga adalah anda terus berusaha untuk mendapatkan uang di internet.Dan jika modal uang,anda bisa menginvestkan sebagian uang anda ke internet.Tetapi modal yang terpenting dalam bisnis online adalah Tenaga.Anda terus gigih dalam berbisnis,apalagi bisnis online. Berikut ini adalah Daftar Daftar bisnis online yang wajib anda coba.

cara bisnis online pemula


1.PTC (Paid To Click)
PTC merupakan suatu bisnis online yang mudah dilaksanakan. Hanya membutuhkan waktu 10 detik, anda sudah bisa mendapatkan Dollar. Inilah merupakan suatu keuntungan yang sangat di gemari oleh para pembisnis online. Tetapi ada juga kelemahan yang tidak sukai oleh pembisnis, Hal itu adalah Bayaran setiap Clicknya sedikit. Yaa bisnis ini adalah Dibayar Setelah Mengeclick. Biasanya bayaran setiap click adalah $ 0.001-$0.01. Yaa memang sedikit bayaranya, tetapi jika anda melakukannya dengan senang hati, anda bisa mendapatkan yang terbaik. Salah satu web penyedia PTC adalah Clixsense. Anda bisa mendaftarkan di Clixsense.com dengan gratis.

Sebelum anda mendaftar di Clixsense, anda harus mempunyai Sebuah rekening pembayaran elektronik, Yang bisa disebut Paypal, Payza dan lain lain. Bayaran di Clixsense berkisar antara $0.001-$0.01. Tapi tenang, anda tidak hanya bisa mendapatkan uang dari hasil mengeclick anda, anda juga bisa mendapatkan uang dari mengerjakan Mini Job, mengerjakan Survey, dan lain lain. Bayaran di Mini Job cukup besar untuk di Clixsense, anda bisa mendapatkan $0.01-$5. Memang cukup besar, tergantung dengan mudah sulitnya job. Selain dari Mini Job, anda juga bisa mencoba mengerjakan Survey. Anda harus mengisi survey itu sesuai dengan diri anda, Jika anda terlihat berbohong dalam mengerjakan Survey, Akun anda tidak segan segan untuk di banned. Mengerjakan survey cukup mudah, anda hanya diberi pertanyaan dan anda harus menjawab. Bayaranya pun juga cukup besar, antara $0.01-$1. Yaa memang besar.

2.PTR (Paid To Review)
PTR merupakan cara mendapatkan uang yang kedua dari internet. Sebelum anda mendaftarkan diri di situs PTR, anda harus mempunyai Blog. PTR sendiri, anda harus mereviewkan Produk orang lain. Anda cukup menulis beberapa ulasan tentang Produk dan anda Posting di Blog anda. Setelah itu, anda berhak untuk mendapatkan imbalanya. Imbalanya berupa $. Jika anda ingin untuk mendapatkan uang dari PTR, anda bisa mendaftarkan diri di sponsoredreview.com. Yang menarik di Sponsoredreview, Semua blog anda bisa anda daftarkan, tentunya anda harus memenuhi syaratnya.

Syaratnya cukup mudah, anda hanya perlu mempunyai blog yang telah berumur 3 bulan,  dan mempunyai pengunjung yang tetap dan Organik. Jika anda telah memenuhi syarat di atas, anda bisa langsung mendaftarkan blog anda. bayarannya cukup tinggi dalam job review. Berkisar antara $1-10 per review. Dan pembayaranya biasanya lewat Paypal atau sejenisnya. Cara mendapatkan uang selain lewat Google Adsense.

3.PPC (Pay Per Click)
PPC sendiri adalah salah satu cara mendapatkan uang dari Blog. Yaa namanya mendapatkan uang dari blog, anda juga harus memiliki blog terlebih dahulu. Jika mempunyai blog, anda bisa mendaftarkan diri di Google Adsense. Di Google Adsense sendiri situs PPC yang banyak digemari oleh para Blogger. Hal ini disebabkan karena bayaran per clicknya yang cukup besar. Selain itu, Iklan iklan yang ditayangkan oleh Google Adsense sangat menarik untuk di click.

Bayaran Google Adsense cukup besar berkisar antara $0.01 sampai $1 per click. Tetapi yang menjadi terhambat untuk bergabung di Google Adsense adalah Syarat yang harus dipenuhi cukup memberatkan bagi Blogger. Tetapi tenang, blog anda juga masih bisa digunakan untuk memasang iklan, Dengan cara bergabung di Kumpulblogger.com Jangan mengira jika kumpul blogger sebuah perkumpulan para blogger. Di PPC kumpul blogger anda bisa mendapatkan Rp.300-Rp.500 per click. Memang sedikit dibanding dengan adsense. Tetapi, semua blogger 100% bisa diterima pada saat mendaftar di situs ini.

4.Jual Jasa
Jual Jasa merupakan salah satu cara untuk mendapatkan uang dari Internet. Cara ini merupakan cara yang termudah jika anda mempunyai sebuah kelebihan. Semakin bagus dan sulit kelebihan anda, semakin banyak dicari oleh orang. Jasa jasa itu meliputi Jasa Ketik, Jasa Pembuatan Template, dan lain lain. Jika anda mempunyai sebuah penawakan jasa, anda bisa menawarkan jasa anda di salah satu situs yang terkenal. Situs itu adalah fiverr.com. Di sini ada beribu ribu orang yang menawarkan jasanya hanya dengan $5. Anda bisa menawarkan jasa anda di sini. Jika ada yang ingin menggunakan jasa anda, dan akhirnya selesai, anda berhak mendapatkan $4 dan sisanya untuk pemilik situs itu.

5.Membuat Blog.
Membuat blog adalah cara untuk mendapatkan uang dari internet yang paling mudah. Kenapa dibilang mudah? karena jika anda telah mempunyai blog dan anda tekun untuk mengurus blog, saya jamin pasti anda akan merasakan dampak positif dari mengurus blog. Dampak positif itu bisa munculnya pengalaman baru, Saling berkenalan sesama blogger, dan tentunya anda bisa mendapatkan uang dari blog juga. Cara mendapatkan uang dari blog itu cukup mudah, jika anda telah mempunyai blog, anda bisa memasang iklan di blog anda. Anda bisa menawarkan spot iklan kepada seseorang atau anda bisa mendaftarkan diri di situ PPC. Yang membuat penghasilan anda berlipat lipat adalah, blog anda ramai.

Saran saya minimal pengunjung blog anda usahain harus sampai Minimal 200 pengunjung per hari. Jika sudah begitu, anda bisa langsung meraup uang. Selain dari memasang iklan, anda bisa mereviewkan produk orang lain. Pendapatannya pun lebih besar dari memasang iklan. Tetapi semua itu digantungkan dengan pengunjung blog anda.

5 cara diatas bisa anda coba jika memang anda benar benar ingin untuk memulai bisnis online. 5 Hal diatas juga merupakan bisnis bisnis yang baik dan banyak yang telah mencobanya. Semua hal itu bukan dilihat dari hasilnya, jika anda sudah usaha, anda bisa menikmati hasilnya. Berakit rakit kehulu berenang renang kemudian.