Menggiurkan! Cara Raup Uang dari YouTube

Cara raup uang dari YouTube - Kini YouTube platform streaming yang banyak dipakai warga dunia untuk menuangkan kreativitasnya. Bahkan kini banyak pengguna YouTube yang memanfaatkannya untuk mendapatkan penghasilan dari Channelnya.

Bagi kebanyakan orang beranggapan untuk bisa meraup keuntungan di YouTube merupakan hal yang susah padahal kamu bisa melakukannya dengan berbagai cara. Untuk dapat menghasilkan uang tak harus memiliki saluran yang telah terkenal, saluran yang lebih kecil juga disebut mempunyai potensi. Berikut cara-cara yang bisa kamu lakukan untuk meraup uang dari YouTube:

cara raup uang dari youtube

Cara Raup Uang dari YouTube


AdSense

AdSense merupakan cara paling mudah untuk menghasilkan uang dari YouTube, yang penting saluran kamu telah cukup terkenal. Apabila pengguna telah disetujui untuk bergabung, biasanya dalam video akan ada potongan iklan dengan durasi pendek.

Ini yang perlu kamu perhatikan sebelum bergabung, sebab kamu wajib melengkapi beberapa persyaratan. Pertama, wajib menaati kebijakan YouTube Partner, tinggal di negara yang telah tersedia, mempunyai 4.000 penonton dalam lima bulan terakhir, punya 1.000 subscriber dan mempunyai akun Google AdSense.

Merchandise Self

Merchandise Self adalah hasil kolaborasi antara YouTube dan Teespring. Untuk program ini pengguna wajib memasarkan produk mereka, contohnya kaos, hoodies, mug dan barang-barang lainnya. Untuk yang satu ini kamu wajib memenuhi syarat YouTube Partner, mempunyai 10.000 subscriber dan harus mempunyai reputasi yang baik.

Caranya pengguna harus mendesain barang dagangan, selanjutnya diupload ke Design Launcher. Lalu Teespring akan melakukan cetakan ke barang yang telah dipesan dan mengirimnya ke pembeli. Pada setiap penjualan pengguna akan mendapatkan keuntungan.
Baca juga: Cara Membuat Youtube Channel Mudah Bagi Pemula

Spreadshop

Apabila kamu belum mempunyai 10.000 subscriber, jangan bersedih. Karena ada platform sejenis Teespring dengan nama Spreadshop. Namun karena tidak terintegrasi dengan YouTube, maka pengguna harus membagikan tautan barang ke deskripsi video.

Program afiliasi

Apabila kamu sering bikin video yang menayangkan produk, contohnya tutorial make up, ada baiknya untuk mencoba program ini. Beberapa merek akan memberi imbalan, asal saluran YouTube mempunyai pemirsa yang cukup baik.

Apabila disetujui, maka pengguna dapat menambahkan tautan produk dalam deskripsi video. Lalu apabila ada pembeli, maka pembeli itu akan terdeteksi datang dari saluran mana. Namun apabila pengunjung itu tak melakukan pembelian, kamu juga tak akan memperoleh imbalan.

Sponsor merek

Kemitraan antara konten kreator dengan perusahaan dalam hal ini dihubungkan oleh Famebit. Konten kreator berpeluang besar menjumpai perusahaan yang mau memberi sponsor. Ketentuannya sangat bervariasi, ada yang menerima ide dari kreator ada juga yang malah mengajukan persyaratan.

Demikian beberapa cara raup uang dari YouTube, semoga bermanfaat dan semoga bisa menjadi referensi untuk kamu.