4 Game Facebook Paling Populer

Game Facebook paling populer saat ini - Facebook adalah sosial media yang sampai saat ini banyak dimainkan oleh para kalangan di seluruh antero dunia. Kebanyakan para user Facebook membuka situsnya bukan hanya sekedar update status, mengunggah foto ataupun video tapi memang sengaja online demi memainkan game Facebook yang semuanya keren-keren dan menarik.

Sepanjang tahun 2012 Facebook telah merilis daftar 25 game online yang memilki rating tertinggi dan terus berkembang hingga saat ini. Uniknya, semua game tersebut mayoritas di isi oleh pengembang game asal luar Amerika Serikat seperti China, Spanyol, Australia dan Brasil.

Untuk kesempatan kali ini saya akan memberi sedikit informasi mengenai game Facebook paling populer saat ini, yang diambil dari rating App Center Facebook.

Game Facebook Paling Populer Tahun 2014


Beberapa Game Facebook Paling Populer


Dragon City

Dragon city merupakan game berupa sebuah kota di atas langit yang dihuni oleh beberapa naga yang akan dipelihara oleh pemainnya. Naga-naga tersebut memiliki karakteristik yang berbeda-beda seperti eart, fire, plant, electric, metal, dark dan ice. Dalam peraminan ini pemain dapat mengawinkan naga-naga tersebut karena tdak adanya perbedaan gender, kemudian akan menghasilkan spesies baru dari naga-naga tersebut.

Permainan ini sebenarnya sudah dari tahun 2012 hadir mengisi aplikasi game di Facebook, dan sampai saat ini terhitung ada jutaan pemain yang memainkan game ini. Ini disebabkan game yang ditawarkan sangat seru dan menyenangkan, pada level tertentu pemain dapat melawan naga-naga yang lain.


Criminal case

Game yang hanya tersedia pada jejaring Facebook ini juga merupakan salah satu game yang cukup populer di tahun 2014 dan terbukti telah memiliki 10 juta pengguna di seluruh dunia. Yang sering main game ini pasti tahu bagaimana keseruannya ketika mampu memecahkan masalah kriminal seperti kasus pembunuhan.

Game ini merupakan berbasis web based jadi tidak bisa untuk dimainkan lewat handphone, hanya dapat dimainkan di layar komputer atau tablet dengan layar yang lumayan besar, karena game ini memiliki layar gambar yang komplek.


Ninja saga

Permainan ini awalnya hanya dapat dimainkan di jejaring Facebook, tapi lama-kelamaan penggunanya yang semakin berkembang maka Myspace dan Orkut-pun turut andil dalam menyuguhkan aplikasi ini. Game ini diciptakan leh Emagist Entertainment Limited.

Ninja saga merupakan game online yang menegaskan para pemainnya untuk mengelola karakter ninja mereka masing-masing, hingga nantinya berkembang menjadi seorang ninja yang kuat dengan elemen-elemen yang mereka punya masing-masing.

Game online Facebook Ninja saga resmi dirilis Juli tahun 2009 dan sampai saat ini para pemain game online ninja saga diprediksikan mencapai puluhan juta di seluruh dunia. Kendati telah dirilis juga di MySpace dan Orkut tapi fitur yang ditawarkan di Facebook lebih baik daripada kedua jejaring tersebut.


Perjuangan semut

Saya pernah membaca di salah satu postingan artikel yang menyebutkan bahwa game ini dapat menghasilkan uang bagi para pemainnya. Tidak mustahil memang hal ini, game yang dikembangkan oleh Booya Interactive atau di China yang biasa disebut Shenzhen Dong Fang Bo Ya Technology Co. Ltd. Ini juga hampir sama dengan game aplikasi yang pernah diluncurkan sebelumnya yaitu Poker Texas Holdem dan Capsa yang membuat para pemainnya dapat menghasilkan dollar.

Game yang ditawarkan cukup menarik yaitu para pemainnya harus bisa memenangkan dan membidik dengan tepat para musuh. Untuk saat ini pemain game online ini mencapai ribuan pemain dan terus bertambah.

Itulah beberapa game Facebook paling populer, pasti para pecinta game online telah memainkan salah satu dari game tersebut, termasuk anda bukan ?